Sabtu, 10 November 2012

Memperkenalkan Bahasa Belanda ( introduceerde de Nederlandse taal )

Well, hari ini saya akan memperkenalkan bahasa Belanda/ Dutch. Sebenarnya saya belum BISA berbicara Dutch, berhubung tunangan saya orang Belanda jadi mau tidak mau harus belajar. Di sini saya akan memperkenalkan dasar dari bahasa Belanda itu sendiri. come...come....come and cekidot :D

Dalam Bahasa Belanda pakai 3 kata sandang: de, het, een.Dalam kalimat sering memakai kata sandang sebelum kata Benda.

Bahasa Belanda punya 3 macam kata benda: Masculin, Feminine dan netral. Kata sandang "de" dipakai sebelum kata benda masculin dan feminine.

Kata sandang "het" sebelum kata benda netral. "Een" dipakai sebelum kata benda kalau mau tunjuk itu salah satu (sandang tak tertentu).

 Contoh (tunggal):

De zoon – Putra (masculin)
De dochter – putri (feminin)
De hond – anjing (masculin)
De tafel – meja (feminin)
De kamer – kamar (feminin)
Het boek – buku (netral)
Het meisje – anak perampuan (netral)
Het jongetje – anak laki (netral)
Een kind – (salah satu) anak
Een gezin – (salah satu) keluarga

Dalam jamak kita pakai kata sandang "de" sebelum kata benda
Contoh (jamak):

De zonen – Putra putra
De dochters – putri putri
De honden – anjing anjing
De tafels – meja meja
De kamers – kamar kamar
De boeken – buku buku
De meisjes – anak perampuan
De jongetjes – anak laki
De kinderen – (salah satu) anak
De gezinnen – (salah satu) keluarga

Ringkasan Nyata (definite article)

De man – laki
De vrouw – wanita
Het kind – anak
Het gezin – keluarga
 
Tak tertentu
Een man – seorang laki
Een vrouw – sorang wanita
Een kind – satu anak
Een gezin -keluarga
 
Jamak (plural)
De mannen – laki2
De vrouwen – wanita2
De kinderen – anak2
De gezinnen – keluarga2

Karena dasar yang saya tau hanya itu, jadi cukup sekian posting kali ini... semoga posting berikutnya saya telah bisa menggunakan bahasa Belanda :P, semoga bermanfaat sobat.

..... dank en tot ziens......

Jumat, 09 November 2012

CARA PEMBUATAN PASPOR DI KANIM KELAS 1 BANDUNG

          Mungkin antara kalian ada yang bertanya-tanya atau masih bingung cara membuat Paspor dan persyaratan apa saja yang harus di persiapkan, hari ini saya akan share pengalaman saya membuat paspor di KANIM KELAS 1 Bandung :D cekidot......

Hal pertama dan terpenting adalah mempersiapkan dokumen antara lain ;

1. PhotoCopy KTP
2. PhotoCopy KK (Kartu Keluarga)
3. PhotoCopy Ijazah terakhir
4. Surat Nikah ( bagi yang telah menikah)
5. Paspor Lama ( hanya untuk yang memperpanjang)
6. PhotoCopy Akta Kelahiran
7. materai *meskipun bukan dokumen tapi ini penting.

Step kedua adalah pendaftaran, saya sarankan untuk mendaftar online karena kita tidak akan buang2 waktu untuk mengantri, antrian pendaftar online di bedakan dan jumlahnya lebih sedikit, saat medaftar online kita di wajibkan upload photocopy dokumen yaitu, PhotoCopy KTP, PhotoCopy ijazah, Photocopy Kartu Keluarga. setelah itu kita akan menerima Email bukti pendaftaran online.
Nah, This time for make a pasport, jangan lupa bukti pendaftaran online di bawa.
saat sampai di KANIM kita di wajibkan membeli map kuning terlebih dahulu, seharga 10.000 dan akan di beri bonus sampul paspor. setelah itu, kita mengisi formulir pengajuan paspor. Nah setelah mengisi lengkap formulir langsung deh ngambil no antrian bilang aja sama penjaganya " daftar online pak/ bu " nanti akan di berikan no antrian loket "C", semua persyaratan dan formulir di masukan ke dalam map kuning yang kita beli ya :D.
Nah, saat no antrian kita di panggil langsung deh serahkan dokumen kita ke petugas, dan saat itu aku sepertinya lagi LUCKY karena apa? hari itu pengajuan dokumen, dan hari itu juga aku Pembayaran, Sidik jari,  photo dan wawancara. Biayanya gak mahal kok cuma 255.000,' saja. Setelah sesi wawancara kita akan di berikan, bukti pengambilan paspor dan aku beruntung lagi,, aku bisa ambil pasporku 3 hari kemudian, jadi total pembuatan pasporku hanya 4 hari *TANPA CALO.

hari H pengambilan , kita hanya boleh datang di atas jam 1, karena pengambilang paspor di lakukan setelah istirahat. Tidak lupa, mengambil antrian lagi ya :D. aku beruntung lagi, dapet antrian paling AWAL, jadi baru duduk langsung di panggil. dan  akhirnya I get my pasport, and step selanjutnya membuat visa untuk naar Nederland :).
 Jadi intinya adalah :

1. dokumen lengkap
2. daftar online
3. bianya hanya 255.000,' + 10.000,' + 6.000 ,' *itung sendiri deh. hahah
4. Tidak buang waktu, cepat dan murah tanpa calo
5. petugasnya ramah-ramah

Banyak sekali nilai plus di KANIM KELAS 1 BANDUNG

oh iya ini alamatnya

Jl. Suropati No.82 Bandung
telp : (022) 7275294

Sekian, semoga membantu ya Kawan :D God Bless U.